Jumat, 10 Mei 2013

Outbond Seru SMK Kesehatan Aditapa Di Monumen Kresek

Bosan dengan rutinitas sehari-hari, SMK Kesehatan Aditapa mengadakan acara tahunan dengan melakukan kegiatan Outbond di Monumen Kresek yang terletak di desa Dungus Kecamatan Wungu Kabupaten Madiun pada hari Minggu tanggal 5 Mei 2013. Kegiatan outbond ini diikuti oleh seluruh siswa SMK Kesehatan Aditapa yang berjumlah kurang lebih 150 siswa.

Pelaksanaan kegiatan Outbound ini adalah salah satu metode untuk meningkatkan kerjasama dalam suatu kelompok melalui proses pembelajaran yang diperoleh secara nyata, menumbuhkan jiwa kebangsaan, menumbuhkan motivasi belajar, meningkatkan disiplin, menumbuhkan jiwa kebersamaan.

Kegiatan ini dipandu dan diawasi oleh pelatih yang sudah terlatih. Peserta kegiatan outbound akan dibagi ke dalam beberapa regu dan diberikan berbagai permainan yang mengandung persoalan untuk dipecahkan bersama-sama dalam tenggang waktu yang ditentukan oleh instruktur. Bagaimana peran para peserta memberikan solusi yang terbaik untuk teamnya. Tentunya peran aktif para siswa dalam kegiatan ini memberikan cerminan positif untuk sekolah, bagaimana para peserta berusaha untuk menjadi yang terbaik dari yang baik.














Tidak ada komentar:

Posting Komentar